Rabu, 13 April 2016

bedak wanita

1. Sheer foundation

Sheer foundation adalah jenis alas bedak yang mengandung bahan silikon namun mudah diaplikasikan ke muka. Hasilnya, wajah akan terlihat lebih bersinar alami serta bebas minyak.

2. Matte foundation

Alas bedak jenis ini tidak mengandung minyak sehingga sangat cocok untuk kulit berminyak. Foundation jenis ini juga mudah kering sehingga tidak disarankan untuk mengaplikasikan alas bedak ini terlalu tebal pada wajah.

3. Oil-based foundation

Alas bedak jenis ini mengandung minyak dan sangat disarankan bagi Anda yang memiliki kulit kering.

4. Liquid foundation

Liquid foundation terdiri dari dua jenis foundation yang berbahan dasar air dan minyak. Untuk yang berbahan dasar air justru disarankan bagi Anda yang memiliki kulit berminyak dan sensitif karena alas bedak jenis ini tidak mengandung minyak.
Sementara yang berbahan dasar minyak sangat disarankan bagi Anda yang memiliki kulit kering atau dehidrasi pada kulit.

5. Cream foundation

Alas bedak jenis ini halus seperti krim dan memiliki kandungan pelembab. Untuk Anda yang ingin menyamarkan garis halus atau kerutan pada wajah, foundation ini sangat disarankan.  Cream foundation sangat disarankan bagi Anda yang memiliki kulit wajah dan normal.

6. Mousse

Foundation atau alas bedak ini menyerupai busa dan bisa menutup noda yang tebal pada wajah. Bila digunakan, hasilnya akan lebih natural dibanding dengan alas bedak jenis lainnya. Mousse cocok digunakan untuk segala jenis kulit wajah.

7. Compact foundation

Jenis-jenis foundation untuk wajah
Jenis-jenis foundation untuk wajah / Ist.
Berbeda dengan jenis foundation yang lain, compact foundation adalah gabungan bedak tabur dan foundation dalama satu tempat. Biasanya berbentuk seperti bedak dan sangat mudah digunakan sama seperti saat memakai bedak.

8. Two way cake

Sama seperti compact foundation, two way cake berbentuk seperti bedak dan bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Jika dipakai menggunakan spons yang basah, maka akan sama seperti memakai alas bedak cair atau krim cair.

9. Stick

Foundation ini biasanya berbentuk stik dan bisa digunakan untuk menutup segala noda hitam dan flek bekas jerawat yang muncul di wajah. Alas bedak berbentuk stick dianjurkan bagi kulit kering dan normal.

10. Tinted moisturizer

Alas bedak ini berfungsi juga sebagai pelembab wajah dengan dominasi warna coklat dan sesuai dengan semua jenis kulit. Bagi Anda yang ingin menambah kesan kulit eksotis pada wajah, foundation jenis ini sangat disarankan meski tidak bisa menutup flek atau noda hitam pada wajah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar